Roma 1 : 1 Pondasi Melayani Tuhan.

Pondasi dalam Melayani Tuhan menurut Roma 1 :1

Kitab ini ditujukan kepada orang Kristen yang ada diRoma, yang mana beberapa pasal memaparkan bahwa hakekatnya manusia itu berdosa.

Dalam pengantar mengatakan status Paulus sebagai pelayan, ada 3 hal yang penting dalam melayani Tuhan.

3 Hal yang penting dalam melayani Tuhan:

  1. Rendah hati. Paulus tidak memposisikan diri sebagai pimpinan/bos. Bangga memposisikan sebagai hamba. Atau bahasa Aslinya Doulos : budak.(budak dosa,hutang,penyakit, roh jahat)

Budak yang memerlukan pembebasan, pelapasan dari keterikatan.

  • 1 Kor 6: 19 -20 – Budak yang sudah di beli. Tidak punya kuasa atas diri kita

Tuhan Yesus membeli kita dari kehidupan yang terikat atau budak.

  • Roma 6: 18-19. Telah dimerdekakan dari dosa menjadi hamba Kebenaran.

Kehidupan penuh dosa di merdekakan atau dilepaskan menjadi hamba kebenaran.

  1. DiPanggil : Dipanggil Yesus menjadi pengikutNya. Yesus berkata kepada Petrus, Ikutlah Aku. Ketika Petrus dipanggil, dia mengakui sebagai orang berdosa.( Lukas 5). Ketika Tuhan “ memanggil”, manusia harus merendahkan diri dalam pengakuan bahwa ia orang berdosa.

Roma 8 : 28, “ Mereka yang terpanggil sesuai dengan rencanaNya” Panggilan itu masuk kepada RencanNya bukan rencana kita. Rencana Ilahi yang dasyat membawa kita untuk melakukan kehendak TUHAN.

Sikap kita menerima panggilan itu:

  • Petrus: Mengakui bahwa ia orang berdosa. ( Lukas 5: 8)
  • Paulus: Tiada berdaya/ penyerahan. Paulus buta dalam keadaan tidak berdaya.
  • Natanael: Terima jawaban saat kebimbangan. Yohanes 1 : 48.
  1. Dikuduskan artinya dipisahkan atau dikususkan. Orang ini adalah special bagi Tuhan. Dipisahkan dari kehidupan lama yang berdosa. Arti di kuduskan adalah:
  • Keluar dari kegelapan. 1 Petrus 2: 9,” Yang telah memanggil kamu keluar dari kegelapan kepada terangNya yang ajaib; kamu dahulu bukan umat Allah, tetapi yang sekarang telah menjadi umatNya. “
  • Menjadi ciptaan baru. 2 Korintus 5:17,” yang lama sudah berlalu, sesungguhnya yang baru sudah dating.”

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *